Pj. Gubernur Sulbar dan Baznas Bagikan Bantuan Sembako di Polman

    Pj. Gubernur Sulbar dan Baznas Bagikan Bantuan Sembako di Polman

    Polman - - Puluhan lansia dan keluarga tak mampu duduk sejejer rapi di alun alun Lapangan Pancasila Kabupaten Polman. Tak banyak berbicara kecuali menyimak pidato yang sedang disampaikan Pj. Gubernur Sulawesi Barat, Bahtiar Baharuddin. Sabtu ( 20/7/2024 ).

    Usai pidato, Pj Bahtiar lalu menuju ke arah lansia yang umumnya perempuan. Dia ditemani Pj. Bupati Polman Muhammad Ilham Borahima, Pj. Sekda Polman Nengah Tri Sumadana, Dandim Polman serta Kepala Baznas Polman Nur Rachman.

     Agenda kerja lain Bahtiar di Polman adalah membagikan beras dan sembako kepada lansia dan keluarga tak mampu. Sedikitnya 100 usia lansia menerima bantuan dari Baznas Polman yang diserahkan langsung Pj Bahtiar secara simbolis.

    "Terima kasih baznas dan pak Bupati. Baznas setiap saat harus dilibatkan seperti ini untuk kegiatan sosial dan kemasyarakatan" ujar Pj Bahtiar.

    Lanjut Pj. Bahtiar Sebagai lembaga pengumpul zakat yang sah dari pemerintah maka Baznas harus sering sering memberikan bantuan kepada publik. Sebab hanya dengan cara ini baznas dapat meraih kepercayaan dari publik.

    " Bukan hanya infaq, sedekah dari pegawai negeri sipil tetapi juga bikin juga infaq, sedekah dari masyarakat. “ imbuhnya.

    Sementara Kepala Baznas Polman, Nur Rachman mengatakan dirinya akan melaksanakan segera imbauan dari Pj Bahtiar yang akan memberikan bantuan langsung ke warga seperti yang dilakukan pada saat ini.

    "Saya rasa ini sangat tepat sekali. Karena tepat sasaran. Bantuan kami langsung diterima masyarakat" ujar Nur Rachman.

    Pagi ini, pihaknya memberikan bantuan langsung kepada panti jompo, lansia dan anak terlantar.

    Sirajuddin, S. Ag

    Sirajuddin, S. Ag

    Artikel Sebelumnya

    Pj. Bahtiar : Semangat Nak, Saya Akan Urus...

    Artikel Berikutnya

    Pj. Bahtiar ke Pasar Sentral Polman, Pedagang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hidayat Kampai : Menelusuri Dunia Kecerdasan Buatan untuk Menyusun Karya Ilmiah
    Babinsa Kodim Mamuju Laksanakan Pembersihan Saluran Air di Desa Tumbu
    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Kodim 1401/Majene Terjun Langsung ke Lahan Jagung
    Hidayat Kampai: Kisah Dunia Akademik yang Terkontaminasi Ulah Para Bahlul

    Ikuti Kami